1. Buka konten
  2. Buka menu utama
  3. Buka situs DW lainnya

Gabriel Garcia Marquez Meninggal

18 April 2014

Penulis Gabriel Garcia Marquez meninggal di Meksiko pada usia 87 tahun. Ia terutama terkenal dengan karyanya, 'One Hundred Years of Solitude', dan dianggap menampilkan realisme magis dalam kesusastraan.

https://p.dw.com/p/1BkdS
Gabriel Garcia MarquezFoto: picture-alliance/dpa

Penulis asal Kolombia Gabriel Garcia Marquez, pernah memenangkan hadiah Nobel. Dengan "realisme magisnya" ia menceritakan kisah epis tentang cinta, keluarga dan kediktatoran di Amerika Latin.

Ia juga dikenal dengan nama akrab Gabo. Dengan karyanya One Hundred Years of Solitude (judul asli: Cien años de soledad) atau kesunyian seratus tahun dan Love in the Time of Cholera (El amor en los tiempos del cólera) atau cinta pada masa kolera, ia jadi salah satu pengarang roman paling populer dari Amerika Latin. Ia juga jadi panutan gerakan kesusastraan yang menjadi saksi benua yang bergejolak.

Marquez dulunya wartawan dan berteman dengan pemimpin Kuba Fidel Castro. Ia pernah dipukul oleh penulis lain, Mario Vargas Llosa yang juga pemenang Nobel, dan ia pernah dengan bercanda mengatakan, ia menulis agar teman-teman mencintainya.

Politisi, penulis dan orang-orang terkenal berduka atas kematiannya. Presiden Kolombia Juan Manuel Santos menulis pada jejaring sosial Twitter: "Kesunyian dan kesedihan seribu tahun atas meninggalnya warga Kolombia terbesar selama ini." Santos kemudian menetapkan tiga hari duka. Sementara Presiden AS Barack Obama mengatakan, "Dunia telah kehilangan salah satu penulis terbesarnya."

Buchcover Gabriel Garcia Marquez Die Liebe in den Zeiten der Cholera
Time of Cholera, edisi bahasa Jerman, Die Liebe in den Zeiten der CholeraFoto: Fischer

Penyebab kematian tidak diketahui

Penyebab kematiannya tidak diketahui, tetapi Garcia Marquez masuk rumah sakit akibat radang paru-paru 31 Maret lalu. Ia kemudian kembali ke rumahnya di Kota Meksiko sepekan setelahnya.

Istrinya Mercedes dan dua putra mereka berada di sisinya ketika ia wafat. Keluarganya mengatakan, jenazahnya akan dikremasikan, sementara pihak berwenang mengumumkan, acara penghormatan umum akan diadakan di pusat kebudayaan Bellas Artes Palace di Kota Meksiko, Senin (21/04).

Marquez dilahirkan tanggal 6 Maret 1927 di desa Aracataca di tepi pantai Kolombia, sebagai anak operator telegram. Ia dibesarkan kakek-nenek dan bibinya di daerah tropis yang dipengaruhi kebudayaan Spanyol, warga asli dan budak-budak dari Afrika. Kakeknya adalah seorang pensiunan kolonel.

Latar belakangnya menjadi inspirasi untuk menulis karya dalam jumlah banyak. Karya utamanya, "One Hundred Years of Solitude," diterjemahkan ke dalam 35 bahasa dan terjual lebih dari 30 juta kopi.

ml/cp (afp, ap)