1. Buka konten
  2. Buka menu utama
  3. Buka situs DW lainnya

Laporan ICG mengenai Situasi di Timor Leste

Ayu Purwaningsih

Kondisi tenang di Timor Leste hanya di permukaan. Ancaman keamanan di negara ini masih mengintai, karena tidak adanya pemisahan tanggungjawab yang jelas antara kepolisian dan tentara.

https://p.dw.com/p/Gv9k
Presiden Timor Leste Jose Ramos-Horta dalam sebuah pidato di DiliFoto: AP

Lembaga kajian konflik Internasional Crisis Group mengeluarkan laporannya tentang situasi politik di Timor Timur. Dalam laporan itu disebutkan bahwa Timor Leste menyimpan masalah stabilitas keamanan, meski sudah diambil langkah-langkah menyusul percobaan pembunuhan terhadap presiden tahun 2008. Selain itu ICG juga menuding bahwa pemerintahan Timor Leste terlalu mudah dalam hal mengampuni para pelaku kejahatan.

Tiga tahun lalu kerusuhan mengguncang Timor Leste dan tahun lalu Presiden Jose Ramos Horta mengalami percobaan pembunuhan. Setelah tewasnya pemimpin pemberontak Alfredo Reinado, Horta mengampuni pembantu utama Reinado dan segenap anak buahnya dan membrikan kompensasi. Dicemaskan jalan keluar ini hanyalah bermanfaat bagi rekonsiliasi jangka pendek, namun masih menyimpan potensi bahaya bagi stabilitas keamanan di masa mendatang. Sementara pemisahan tugas antara militer dan kepolisan juga tidak jelas. Bagaimana seharusnya reformasi militer yang dilakukan di Timor Leste? Ikuti perbincangan DW bersama peneliti ICG, John Virgoe.